Pemkab Salatiga Gelar Pelatihan UMKM
Berita Baru, Ekonomi – Pemerintah Kota Salatiga melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Salatiga menggelar pelatihan bagi 40 pengusaha UMKM di Naruna Ceramic Salatiga, Kamis (25/03/21). Kegiatan itu untuk memberikan motivasi serta semangat bangkit perekonomian dari pandemi Covid-19.
Wakil Wali Kota Salatiga Muh Haris memberikan apresiasi terhadap kegiatan ini. Selain berdiskusi dengan pelaku usaha, pemilik Naruna Ceramic, Roy Wibisono, juga memberikan ilmu bermanfaat agar mereka dapat membangkitkan usaha di masa pandemi ini.
“Jangan sampai belajar di satu tempat saja, namun kita harus mengembangkan keahlian kita dan berkarya di tempat yang lain. Kita harus menjadi pelaku usaha yang kreatif,” kata Haris.
Ia menambahkan, selama pandemi memang tidak dipungkiri semua pengusaha pasti terdampak dari segi omzet penjualan, namun pandemi ini bukan akhir dari segalanya.
“Banyak yang bisa dilakukan salah satunya adalah inovasi yang terus-menerus, marketingnya harus bagus apalagi di saat orang tidak banyak keluar rumah, maka marketing inilah penjemput bola, memanfaatkan teknologi _online_ yang sudah ada,” tambah Haris.
Sementara itu Kabid Perencanaan Ekonomi Pembangunan Bappeda Jadi Amali, mengatakan kegiatan ini adalah upaya memfasilitasi pelaku UMKM atas keluhan usahanya yang menurun akibat pandemi Covid-19.
“Omzet penjualan menurun hingga 70 persen, bahkan banyak pelaku usaha pindah ke usaha lain. Upaya ini menjadi sebuah ikhtiar bersama untuk memotivasi dan mengembangkan UMKM di Salatiga,” jelas Amali.
Selain memfasilitasi, kegiatan ini juga memberikan solusi alternatif bagi pengembangan ekonomi masyarakat dan UMKM di Kota Salatiga dengan memanfaatkan aplikasi penjualan online Osaga atau Ojek Salatiga.
(SB Kafi)