Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Bupati Kebumen Agendakan Tarawih Keliling Selama Bulan Ramadhan
ilustrasi program tarawih bupati kebumen selama ramadhan, (Photo: Berita Baru Jateng)

Bupati Kebumen Agendakan Tarawih Keliling Selama Bulan Ramadhan



Berita Baru Jateng, Kedaerahan – Mengawali bulan ramadhan, Senin malam (12/4/21) Bupati Kebumen Arif Sugiyanto melaksanakan ibadah sunah shalat  tarawih di salah satu desa terpencil di Kecamatan Ayah, yakni di Dukuh Brenggang, Desa Argosari, Kecamatan Ayah. Untuk sampai ke lokasi yang terisolir ini, membutuhkan waktu kurang lebih dua jam dari pusat kota Kebumen.

Daerah yang dilalui Arif bersama rombongan juga cukup terjal, naik ke atas bukit dengan wilayah yang hampir mayoritas masih hutan, atau pekarangan kosong, tanpa lampu penerangan jalan.

Kondisi ini sempat menyulitkan rombongan, karena medan yang ditempuh cukup susah, berbelok-belok naik turun, sementara kondisi jalan banyak yang rusak. Namun bersyukur, semua bisa sampai di lokasi dan disambut langsung oleh warga sekitar.

Arif kemudian melaksanakan shalat Isya dan tarawih berjamaah di Masjid Roudlatul Munajat,  berada di baris paling depan, Bupati melaksanakan shalat tarawih sampai selesai 23 rakaat. 

“Alhamdulillah hari saya bisa merasa senang dan bahagia bisa kembali bertemu dengan warga Desa Argosari, dan diberikan kesempatan oleh Allah bisa menjumpai kembali bulan suci Ramadhan, dan mengawalinya dengan shalat tarawih bersama,” ujar Arif. 

Arif pun mengingatkan bahwa kasus corona di Kebumen masih tinggi. Untuk itu ia meminta masyarakat harus tetap hati-hati dan mematuhi prokes. Setelah Kecamatan Ayah, malam ramadhan kedua dilewatkan Bupati dengan melaksanakan tarawih di Masjid Nurul Huda yang berada di Desa Pencil, Kecamatan Karangsambung.

Kegiatan tarawih keliling ini direncanakan akan dilaksanakan selama ramadhan ke berbagai desa terpecil di Kabupaten Kebumen.

(KDT)