Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Sekolah Administrasi PC PMII Cilacap Menuju Kemajuan Organisasi

Sekolah Administrasi PC PMII Cilacap Menuju Kemajuan Organisasi



BERITA BARU, CILACAP – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cilacap mengadakan Sekolah Administrasi Acara diselenggarakan tanggal 25-26 Juni 2022 di Gedung PCNU Cilacap, Jalan Raya Kalisabuk KM 15, Kabupaten Cilacap, 53213.

Pelatihan dipimpin langsung oleh Sahabat Nurul Hakim Sekretaris Umum dan Pengurus lainnya, agenda digelar dengan tujuan untuk memperbaiki persoalan administrasi organisasi (surat-menyurat) di ruang lingkup PMII Cabang Cilacap.

“Alhamdulillah di periode ini bisa menyelenggarakan sekolah administrasi. Harapannya, setelah kegiatan ini sahabat-sahabati bisa mengamalkan ilmu yang sudah di dapat” Kata Nurul Hakim.

Peserta Sekolah administrasi diikuti 22 peserta berasal dari internal Cilacap, Diantaranya Komisariat Alghazali 4 orang, Komisariat Sufyan Tsauri 3 orang, Rayon M Hatta 7 orang, Rayon Tan Malaka 5 orang, dan Rayon Sutan Syahrir 3 orang.

Sekolah Administrasi ini mengangkat tema “Dari Tertib Administrasi Menuju Kemajuan Organisasi”. Suatu syarat pertama untuk memajukan organisasi diawali dengan tertib organisasi seperti yang dikatakan oleh Ketua Umum PC PMII Cilacap.

“Bahwa Organisasi itu diakatakan sehat dan kuat karena tertib administrasi, karena administrasi bukanlah persoalan surat-menyurat, lebih dari itu administrasi untuk merancang program organisasi kedepannya”, ujar Hanafi Ketua Umum PC PMII Cilacap.

Dirinya menjelaskan, perlu diketahui bersama bahwa administrasi tidak selalu tentang surat-menyurat, masih banyak hal lain. Jadi adanya agenda forum pelatihan pada hari ini agar sama-sama bisa mengetahui administrasi secara keseluruhan.

“Sahabat-sahabati perlu juga mengetahui, pedoman administrasi ini diambil dari Hasil Musyawarah Pimpinan Nasional (Muspimnas), terakhir kali diadakan pada tahun 2019 di Kabupaten Boyolali”, ujar Hanafi.

Bahwa sekarang ini berada di masa transisi kepemimpinan, maka akan terjadi perubahan peraturan kembali yang akan dilakukan oleh PB PMII. Ketua Umum PC PMII Cilacap Hanafi berpesan, untuk menjadi sekretaris sangat diperlukan yang namanya ketertiban, kecermatan dan keteraturan.

“Hal yang penting untuk menjadi sekretaris adalah kedisiplinan, ketelitian, dan kerapian. Untuk draf yang ada, ini hasil paten dari administrasi Surabaya, mari kita sama-sama berdiskusi mengenai draf administrasi ini”, pungkasnya.