Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Usulan KNTI & FITRA Diterima Baik Komisi B DPRD Jawa Tengah

Usulan KNTI & FITRA Diterima Baik Komisi B DPRD Jawa Tengah



BERITABARU, SEMARANG – Belasan orang terdiri dari nelayan dan aktivis yang tergabung dalam Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) bersama Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) wilayah Jateng mendatangi Kantor Gedung Berlian, DPRD Jateng Semarang, Senin (29/08/2022).

Kedatangan mereka tersebut menyampaikan aspirasi terkait agenda Komisi B tengah menyusun Raperda tentang Tata Kelola Sistem Pemasaran Hasil Pertanian, Perikanan, dan Produk Usaha Mikro Kecil Menengah yang diharapkan bisa memberi manfaat besar bagi para nelayan, petani dan peternak bisa memasarkan produknya secara luas. Usulan yang diberikan di  antaranya adalah pengadaan stasiun pengisian bahan bakar nelayan (SPBBN) terdekat dengan kampung nelayan dan peningkatan program kartu nelayan agar bisa mendapatkan subsidi kesejahteraan yang semestinya. 

Sekretaris Komisi B Ngainirrichadl menyambut baik terkait usulan KNTI dan FITRA. Menurut legislator PPP itu usulan dan aspirasi dari masyarakat sangat diperlukan dalam penyusunan raperda, karena bisa membantu beberapa poin yang mendukung kesejahteraan para nelayan.

“Akan menjadi catatan khusus bagi pemangku kebijakan dalam merumuskan raperda agar nantinya bisa memberi manfaat secara luas. Adapun usulan mengenai pembangunan stasiun bahan bakar kapal terdekat dengan kampung nelayan akan menjadi catatan khusus, agar pemerataan bahan bakar kapal nelayan tradisional bisa dinikmati secara luas,” kata dia.

Wakil Ketua Komisi B, Sri Maryuni lebih mengharapkan dengan adanya usulan aspirasi Raperda tentang Tata Kelola Sistem Pemasaran Hasil Pertanian, Perikanan, dan Produk Usaha Mikro Kecil Menengah sangat bisa membantu masyarakat pelaku kegiatan ekonomi tersebut bisa lebih sejahtera.

“Dalam penyusunan raperda ini, sangat perlu adanya beragam usulan dari para pelaku kegiatan ekonomi tersebut bisa mendorong produktivitas dan kreativitas mereka. Terlebih banyak potensi besar tersimpan di bidang pertanian, perikanan, dan produk usaha mikro kecil menengah perlu digali lebih luas dan mendorong peningkatan pendapatan daerah,” tambah politikus asal PAN itu.

Perwakilan FITRA Jateng Mayadina menyampaikan usulan terkait reperda tersebut agar masyarakat pelaku ekonomi pertanian, perikanan, dan UMKM produk mereka bisa dikenal masyarakat lewat pemasaran yang masif.

“Usulan mulai dari pengadaan pos pengisian bahan bakar, akses kartu elektronik nelayan, sampai perizinan kapal dengan harapan bisa mendorong masyarakat nelayan bisa lebih sejahtera karena potensi hasil laut yang besar namun beberbenturan sebagai penyumbang garis kemiskinan yang cukup tinggi,” terang dia.