Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

Bupati Kebumen Bentuk Tim 7, Upaya Percepat Perubahan
Arif Sugiyanto, photo: Istimewa

Bupati Kebumen Bentuk Tim 7, Upaya Percepat Perubahan



Beritabaru, Kebumen – Untuk Mendukung program kerjanya, Bupati Arif Sugiyanto akan membentuk Tim 7. Tim ini akan dipimpim oleh Kepala BPKAD Aden Andri Susilo, yang nantinya  akan melakukan komunikasi secara cepat dengan Bupati maupun Wakil Bupati. 

‘’Tim ini diketuai oleh Pak Aden, tidak ada tambahan gaji disini, tim ini akan sering melakukan komunikasi dengan kami dan membuat unit kecil seperti perencanaan Bappeda.’’ Jelas  Bupati Arif. dikutip dari Pemkab Kebumen.

Lebih jauh Bupati menjelaskan Tim 7 juga akan bertugas mengkomunkasikan, merencanakan dan meng-endorse ke bawah. Termasuk akan melaksanakan kegiatan seperti dinas-dinas melalui asisten, untuk kemudian bisa berkoordinasi dengan dinas yang dipimpinnya. 

‘’Tim 7 tidak akan melaksanakan teknis, tapi lebih kepada target, tujuannya tidak mengambil alih kerja unit dinas teknis,’’ imbuhnya.

Disisi lain, Bupati juga mengatakan beberapa kebijakan akan dilakukan. Yakni akan menghapus dua dinas dan akan dilebur dengan dinas lain.

“Ini dilakukan guna terwujudnya efisiensi kinerja para ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kebumen,” terang Arif

Dua dinas yang akan diganti nomenklaturnya, yaitu Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) digabungkan dengan Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD). Kemudian Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (Disperkim-LH). Dinas ini akan dihapus, dan dipisah. Perumahan dan Kawasan Permukiman atau Perkim akan digabungkan dengan Dinas Perhubungan (Dishub). Sedangkan Lingkungan Hidup atau LH akan digabungkan dengan Dinas Kelautan Dan Perikanan atau Dinlutkan.

Menurut Bupati, peleburan dua dinas ini tidak lain adalah untuk efisiensi sumber daya manusia (SDM) yang terbatas, serta efisiensi anggaran agar tidak tumbang tindih aturan dengan dinas yang lain.

Arif berharap, dengan peleburan dinas akan berdampak pada pendapatan daerah dan juga aset daerah yang semakin besar. Selain itu, ASN dinilai juga bisa terpacu agar lebih giat lagi berkerja maksimal untuk masyarakat. Terlebih dirinya melihat potensi ASN dan banyaknya penghargaan yang diraih sebelumnya tentu akan membawa dampak yang baik bagi masyarakat.

‘’Ini biar semakian kompak, bila kita tetap kompak, kita tetap satu tujuan,satu kata. Bekerja bersama sama maka akan lebih ringan.” pungkas Arif.

(SB Kafi)