Beritabaru.co Dapatkan aplikasi di Play Store

 Berita

 Network

 Partner

IAIN Pekalongan Sosialisasi PMB di MA Al-Mizan
ta kegiatan sosialisasi PMB IAIN Pekalongan di MA AL Mizan Pemalang, (Photo: Beritabaru.co)

IAIN Pekalongan Sosialisasi PMB di MA Al-Mizan



Beritabaru, Pekalongan – Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan menggelar Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun ajaran  2021/2022 di Madrasah Aliyah AL Mizan Pemalang, Rabu 24 Maret 2021.

Kepala Sekolah di Madrasah Aliyah AL Mizan, Jazuli,  menyambut baik kegiatan yang dilakukan oleh IAIN Pekalongan. Ia berharap semoga kegiatan sosialisasi ini bisa memberikan informasi kepada seluruh siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.

“Ia berharap semoga kegiatan sosialisasi ini bisa memberikan informasi kepada seluruh siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.” Ucapnya, Rabo (24/03/21).

Jazuli mengucapkan terimakasih kepada IAIN Pekalongan yang telah berkenan mengunjungi Madrasah Aliyah AL Mizan untuk mengadakan kegiatan sosialisasi penerimaan mahasiswa baru tentunya informasi ini sangat penting bagi siswa.

“kepada IAIN Pekalongan yang telah berkenan mengunjungi Madrasah Aliyah AL Mizan untuk mengadakan kegiatan sosialisasi penerimaan mahasiswa baru tentunya informasi ini sangat penting bagi siswa” imbuhnya.

Madrasah Aliyah AL Mizan pada tahun ini akan meluluskan sekitar 75 siswa. Pihak sekolah sangat mendukung dengan kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh perguruan tinggi khususnya IAIN Pekalongan, selama ini sekolah mengalami kendala terkait akses informasi pendaftaran khususnya yang berada di daerah. Adanya sosialisasi ini sangat membantu pihak sekolah dalam memfasilitasi siswa untuk menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Acara sosialisasi dari IAIN Pekalongan ini di lakukan oleh 2 personil dari Dosen IAIN Pekalongan, Pratomo Cahyo Kurniawan dan Ahmad Taufiq. Ahmad Taufiq menuturkan bahwa

“Para siswa di MA AL Mizan ini sangat antusias mengikuti kegiatan sosialisasi dari IAIN Pekalongan, banyak pertanyaan – pertanyaan yang siswa ajukan pula.”

Sedangkan menurut Pratomo para siswa berminat untuk melanjutkan ke jenjang kuliah, namun beberapa masih terkendala biaya.

“Kendala biaya ini dapat diberikan solusi dengan adanya beberapa program beasiswa dari IAIN Pekalongan antara lain beasiswa Hafidz Quran, beasiswa Bank Indonesia, Beasiswa Baznas, maupun beasiswa dari Pemerintah Pusat yaitu Kartu Indonesia Pintar (KIP) kuliah bagi mahasiswa yang sudah memiliki KIP sebelumnya.” Pungkasnya.

Seusai acara Sosialisasi ini diharapkan para siswa dapat termotivasi untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi tentunya dengan bergabung menjadi mahasiswa IAIN Pekalongan.

Kontributor: Cahyo Kurniawan

Editor: SB Kafi