Ketua Umum PB HMI Kutuk Tindakan Bom Bunuh diri di depan Geraja Katedral
Berita Baru Jateng, Nasional – Ketua Umum Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB-HMI) Periode 2021-2023 Raihan Ariatama mengutuk peristiwa ledakan bom di depan Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan pada Minggu pagi (28/03/21).
Raihan mengatakan, Tindakan pengemboman yang terjadi di Makassar harus ditindak tegas oleh aparat.
“Tindakan teror semacam bertentangan dengan nurani dan kemanusiaan. Karena itu, saya mengutuk keras, “Ujar Raihan Ariatama yang baru saja terpilih sebagai Ketua Umum PB HMI pada kongres ke XXXI (25/03/21) di Surabaya.
Raihan mendukung pihak aparat segera mengusut tuntas peristiwa pengeboman tersebut, jangan biarkan terror pengeboman seperti ini terjadi di Indonesia.
“Mari kita sama-sama menjaga Indonesia dengan penuh keharmonisan, ” Sambungnya.
Raihan juga meminta kepada seluruh masyarakat agar tidak ikut terprovokasi, aksi-aksi teror yang tidak sesuai dengan nilai keagamaan tersebut. “Kepada seluruh masyarakat Indonesia jangan ikut terprovokasi. Serahkan kepada pihak aparat untuk mengusut dan menyelesaikan peristiwa pengemboman tersebut.” Pungkasnya.
(KDT)